Tak Perlu Mahal, Ini HP RAM 6 Harga 2 Jutaan!


Mau beli HP RAM besar tapi khawatir harga mahal? Tenang, karena sekarang sudah banyak produsen dari berbagai brand HP yang siap memberi kamu pilihan HP dengan RAM mumpuni berkapasitas mulai 6GB. Beberapa di antaranya punya keunggulan yang cocok untuk kebutuhanmu, seperti sosial media, fotografi, hingga main game. Simak yuk beberapa daftar HP RAM 6 harga 2 jutaan berikut ini.

1. Xiaomi Redmi 10 2022

Xiaomi Redmi 10 2022

Buat kamu yang punya budget terbatas di harga mulai 2 jutaan, kamu bisa nih pilih Xiaomi Redmi 10 2022. HP keluaran terbaru ini cukup juara di performanya yang kencang untuk game sekaligus kamera yang unggul. Performa kencangnya tentu juga karena bantuan RAM 6 yang mumpuni dalam memaksimalkan aplikasi.

Selain itu, layar HP ini juga sudah beresolusi Full HD+ yang membuatnya cerah dan jernih untuk menampilkan video atau grafis gambar pada game. Scrolling aplikasi juga nyaman dan mulus karena sudah memiliki refresh rate 90Hz.

Spesifikasi:

  • Berat 181 g
  • Layar DotDisplay FHD+ berukuran 6,5 inci, Refresh rate 90 Hz, perlindungan Corning® Gorilla® Glass 3
  • Chipset MediaTek Helio G88
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 50MP, kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, dan kamera depan 8MP
  • Sistem operasi MIUI 12.5 berbasis Android 11
  • Baterai 5000 mAh, pengisian daya cepat 18 W

2. Xiaomi Redmi Note 10S

Xiaomi Redmi Note 10S

Pada kelas harga 2 jutaan, layar yang terpasang pada Redmi Note 10S ini sudah cukup bagus. Ponsel ini mampu menghasilkan warna gambar dan video yang tampil menjadi lebih terang, kaya warna, dan juga jernih. Hal ini karena Redmi Note 10S memiliki layar jawaranya AMOLED dengan ukuran 6,43 inci yang luas dan lega. Kamu akan merasakan pengalaman menonton film dan game yang lebih puas dengan menggunakan ponsel satu ini.
Performa dan sistem dari Redmi Note 10S bisa jadi salah satu yang juara pada HP kelas 2 jutaan. Untuk aktivitas agak berat, gaming, editing, semuanya bakalan lancar berkat adanya prosesor MediaTek Helio G95. Ponsel yang satu ini bakaln tetap berjalan lancar dan kuat untuk aktivitas yang lebih berat dalam pemakaian waktu tertentu. Nggak cuman itu aja, dengan range harga 2 jutaan saja, Xiaomi Note 10S ini sudah membawa fitur NFC yang mahal.

Spesifikasi:

  • Berat 178,8 g
  • Layar Super AMOLED DotDisplay berukuran 6,43 inci
  • Chipset MediaTek Helio G95
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 64MP, kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, dan kamera depan 13MP
  • Sistem operasi MIUI 12.5 berbasis Android 11
  • Tahan dari cipratan, air, dan debu dengan teknologi IP53
  • Tersedia fitur NFC multifungsi
  • Baterai 5000 mAh, pengisian daya cepat 33 W

Baca juga tentang: Pengaruh dan Fungsi RAM Untuk Kecepatan Kinerja HP

3. Samsung Galaxy A13

HP RAM 6 harga 2 jutaan dari Samsung yang baru saja rilis awal tahun 2022 ini jadi A series paling murah dari tiga keluaran terbaru lainnya. Dengan harganya yang sangat terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan HP yang kuat dengan penyimpanan yang luas untuk performa yang lebih cepat efisien. Samsung A13 ini cukup kuat digunakan menjalankan aktivitas sosial media dan gaming sekaligus.
Pengalaman menonton videomu juga bakal lebih seru walau di dalam maupun di luar ruangan dengan layar yang tajam, jelas, dan jernih. HP Samsung 2 jutaan ini juga unggul di baterainya yang bisa awet penggunaan hingga dua hari seperti yang diklaim oleh Samsung.com.

Spesifikasi:

  • Berat 195 g
  • Layar LCD berukuran 6,6 inci, dengan resolusi 1080 x 2408 (FHD+)
  • Chipset Exynos 850
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 50MP, kamera ultra-wide 5MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, dan kamera depan 8MP
  • Sistem operasi Android 12, One UI 4.1
  • Baterai 5000mAh, fast charging 15W

4. Xiaomi Redmi Note 11

Salah satu jagoan di kelas HP RAM 6 harga 2 jutaan ada pada Xiaomi Redmi Note 11. HP ini punya kamera cukup unggul yang bisa bantu kamu menghasil foto aesthetic dan keren ala profesional. Selain itu, RAM-nya cukup besar ini sangat membantu kinerja berbagai aplikasi jadi maksimal. Seperti aplikasi edit foto, game, hingga sosial media. Selain unggul di bagian RAM dan kamera, Redmi Note 11 ini juga sudah mendukung fast charging hingga 33Watt yang membantu pengisian daya baterai jadi ngebut hanya dalam kurang lebih 1 jam 15 menit saja.

Spesifikasi:

  • Berat 179 g
  • Layar DotDisplay AMOLED FHD+ berukuran 6,43 inci, Refresh rate 90 Hz
  • Chipset Snapdragon® 680
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 50MP, kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, dan kamera depan 13MP
  • Sistem operasi MIUI 13 berbasis Android 11
  • Baterai 5000 mAh, pengisian daya cepat Pro 33W

5. Poco M4 Pro 4G

Poco M4 Pro 4G

Sebagai salah satu HP RAM 6 harga 2 jutaan, Poco M4 Pro ini punya keunggulan lebih pada sisi kamera dan layarnya. Kalau lagi ngegame atau main sosial media, buat scrolling bakal lancar karena refresh ratenya sudah 90Hz plus berpanel AMOLED yang super jenih.

Nggak cuma itu, kalau kamu suka bikin Instagram story foto atau video, kamera HP ini sangat bisa diandalkan lho karena sudah beresolusi 64MP. Kalau baterai habis juga nggak perlu nunggu lama, karena sudah memiliki Fast Charging 33Watt yang bantu kecepatan isi baterai jadi lebih maksimal.

Spesifikasi:

  • Berat 179,5 g
  • Layar DotDisplay AMOLED FHD+ berukuran 6,43 inci, Refresh rate 90 Hz, resolusi FHD+ 2400×1080
  • Chipset MediaTek Helio G96
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 64MP, kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera depan 16MP
  • Sistem operasi MIUI 13 untuk POCO, berbasis Android 11
  • Baterai 5000mAh, pengisian cepat 33W Pro

6. Realme 9i

Realme 9i

HP Realme 9i juga wajib masuk dalam daftar HP RAM 6 harga 2 jutaan yang patut kamu jadikan pilihan. HP ini memiliki kemampuan lebih khususnya untuk kebutuhan main game dan juga penghematan daya. Berkat prosesor serta teknologi DRE, HP ini mampu memaksimalkan kinerja RAM agar tetap lancar terutama untuk bermain game. Layarnya juga memiliki pergerakan mulus dan bisa menyesuaikan penurunannya sata tidak digunakan, sehingga sangat membantu penghematan daya baterainya.

Spesifikasi:

  • Berat 190g
  • Layar LCD Ultra Smooth Display berukuran 6,6 inci, refresh rate 90Hz Full HD+
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 680
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 50MP AI, kamera makro 2MP, kamera B&W 2MP, dan kamera depan 16MP
  • Sistem operasi realme UI 2.0, berbasis Android 11
  • Baterai 5000mAh, pengisian daya 33W Dart Charge

7. Samsung Galaxy M33 5G

Samsung Galaxy M33 5G

Seperti yang kita tahu kalau Samsung M series memang sudah banyak dikenal karena kapasitas baterainya yang selalu awet. Namun, tidak hanya itu saja yang menjadi kelebihan dari Samsung Galaxy M22 5G kali ini. HP RAM 6 harga 2 jutaan yang satu ini juga punya refresh rate 120Hz yang kencang dan lancar untuk digunakan game dan scrolling berbagai aplikasi.

Ruang penyimpanannya juga luas, sehingga lancar untuk media sosial, browsing di internet, main game, nonton film, bahkan bikin konten sosial media. Sehingga kamu bebas berekspresi dengan lancar tanpa takut kehabisan baterai.

Spesifikasi:

  • Berat 198 g
  • Layar TFT berukuran 6,6 inci, refresh rate 120Hz, resolusi 1080 x 2408 (FHD+), terproteksi Corning Gorilla Glass 5
  • Chipset Exynos 1280
  • RAM 6GB+128 GB
  • Kamera utama 50MP, kamera ultra-wide 5MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, dan kamera depan 8MP
  • Sistem operasi Android 12, One UI 4.1
  • Baterai 5000mAh, fast charging 25W

Punya HP RAM besar itu harus, spesifikasi bagus itu bonus

Nah itulah beberapa pilihan HP RAM 6 harga 2 jutaan yang bisa banget kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Untuk fotografi, gaming, sosial media, tinggal kamu pilih sesuai spesifikasi yang kamu butuhkan. Cari HP RAM besar ini juga nggak perlu bingung, karena kamu juga bisa datang dan coba langsung barangnya ke Topsell atau pesan online di Topsellbelanja. Bisa dikirim ke rumah plus Gratis Ongkir se-Jawa Timur lho. Cek informasi lengkap tentang produknya di bawah ini.


Tags

hp ram 6, HP RAM 6 Harga 2 Jutaan, HP RAM Besar