Mau abadikan momen tapi kualitas foto kamu masih buram? Tenang, Topsell akan kasih kamu satu rekomendasi HP yang hasil kameranya apik yakni iPhone 11. Kira-kira seperti apa ya kejernihan hasil kamera hingga performa dari HP ini? Yuk, simak selengkapnya di sini!
1. Hasil kamera apik dan estetik
Kualitas kamera iPhone tentu sudah tidak diragukan lagi. Sobat Topsell yang hobi unggah momen atau selfie di sosial media atau hanya untuk simpanan pribadi, iPhone 11 cocok banget nih dijadikan garda terdepan untuk tangkap momen berharga.
Ada sensor sony yang tersemat di kamera dengan resolusi 12MP. Rekam momen bersama keluarga, teman dan pacar setiap saat. Unggah momen berhargamu di sosial media dengan kualits tetap HD.
2. Performa chipset handal
Habis foto pasti pengen langsung ngedit biar hasilnya makin apik, kan? Foto dan edit fotomu pakai iPhone 11 lebih mempermudah. HP ini dibekali chipset handal Apple A13 Bionic dengan dukungan penyimpanan internal 64GB, 125GB 256GB. Kinerja HP kian sat set untuk bantu edit fotomu. cocok banget nih buat Sobat Topsell yang suka fotografi atau ngevlog.
3. Desain keren tampak elegan
Kamu suka HP model tipis, keren dan elegan? Bisa banget jadikan iPhone 11 ini pilihan. Tampilan desainnya sangat manis bawa kesan elegan. Terlebih HP ini nyaman digenggam karna bobotnya tidak terlalu berat.
Ada beberapa warna menarik, Green, Black, White, Red, Purple dan Yellow. Warna colorful cocok banget untuk kamu yang fun, sedangkan kalau kamu suka warna yang elegan bisa pilih Black atau White.
4. Layar luas bikin lebih puas
Lihat hasil foto, video atau bermain sosial media pasti lebih puas kalau suguhan layarnya luas. iPhone 11 menyematkan layar Liquid Retina IPS LCD dengan ukuran leluasa. Tampilan layar juga tajam dan jernih, mata kamu berasa dimanjakan, deh. Lihat hasil foto, video hingga bermain sosial media jadi lebih nyaman.
5. Kapasitas baterai tahan hingga 10 jam
HP satu ini hadir dengan kapasitas baterai 3110mAh mampu bertahan hingga 10 jam. Kecepatan pengisian sebesar 18W diklaim mampu mengisi daya baterai 50% dalam waktu 30 menit saja. Cocok banget nih untuk temani aktivitas, Sobat Topsell. Mau rekam momen hingga edit pun nggak perlu khawatir kehabisan baterai.
Spesifikasi |
Layar Liquid Retina IPS LCD, 6,1 inch, refresh rate 60HZ |
Tersertifikasi IP68, tahan debu dan air |
Terproteksi Corning Gorilla Glass |
RAM 4GB |
12MP kamera utama, 12MP kamera depan, 12MP ultrawide |
NFC |
Kapasitas baterai 3110mAh, kecepatan pengisian 18W |
Tertarik untuk beralih ke iPhone 11?
Nah, itu dia tampilan dan spesifikasi iPhone 11 yang bisa banget Sobat Topsell jadikan referensi. Sobat Topsell bisa dapatkan iPhone 11 dengan harga menarik hanya di Topsellbelanja.com karna sudah pasti produk 100% original dan bergaransi resmi, lho. Kamu bisa hubungi Customer Service kami dengan klik gambar WhatsApp di bawah ini.