Cara Cek IMEI IPhone Resmi atau Tidak Sebelum Membelinya


Saat ingin membeli produk iPhone, pernah nggak kamu merasa bingung dan ragu kalau produk yang kamu beli resmi atau tidak? Nah supaya kamu nggak salah beli, lebih baik kamu cek IMEI iPhone tersebut apakah sudah resmi terdaftar atau tidak. Untuk itu, kamu wajib tahu cara cek IMEI iPhone yang bisa kamu coba dengan beberapa cara berikut ini.

1. Cek IMEI di Pengaturan

Sebelum mulai cek apakah IMEI iPhonemu atau produk iPhone yang akan kamu beli sudah resmi terdaftar atau tidak, kamu perlu cek terlebih dahulu nomor seri atau IMEI-nya. Cara ceknya cukup mudah, kamu tinggal ikuti beberapa langkah berikut sebelum ke pengecekan selanjutnya:

  • Buka menu Pengaturan di iPhone
  • Geser ke bawah dan pilih “Umum (General)” dan pilih “Mengenai (About)”
  • Geser lagi ke bawah dan kamu akan lihat informasi mengenai IMEI dan IMEI2
  • Lalu, kamu bisa mulai cek IMEI iPhonemu resmi terdaftar atau tidak dengan cara di bawah ini

2. Cara cek IMEI melalui Kemenperin

Setelah tahu nomor seri dari iPhone tersebut, kamu bisa mulai cek apakah IMEI tersebut sudah terdaftar secara legal untuk diperjual belikan atau belum. Hal ini untuk menghindari masalah-masalah yang mungkin saja terjadi di kemudian hari setelah kamu membelinya. Coba cara cek IMEI iPhone melalui Kemenperin berikut ini:

  • Buka browser atau aplikasi Google
  • Lalu lakukan pencarian “Cek IMEI” atau akses melalui link di sini
  • Masukkan nomor IMEI iPhone yang tadi sudah kamu lihat di menu Pengaturan dan klik tombol cari
  • Jika iPhone tersebut terdaftar secara resmi, akan muncul tulisan “IMEI terdatabase Kemenperin”
  • Namun jika tidak terdaftar atau ilegal, akan muncul tulisan “IMEI tidak terdaftar di database Kemenperin”

3. Cek IMEI melalui dial

Selain dari cara cek IMEI iPhone melalui Pengaturan pada cara pertama tadi, kamu juga bisa memeriksa nomer seri atau IMEI iPhone dengan cara lebih mudah menggunakan menu telepon atau dial. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Telepon dan tekan *#06#
  • Tekan tombol telepon
  • Lalu, di layar akan otomatis muncul nomor IMEI pada iPhone tersebut
  • Lakukan pengecekan IMEI resmi atau tidak pada situs Kemenperin seperti yang ada di cara pertama

4. Lihat IMEI iPhone pada perangkat fisik

Selain dari dua cara tadi, kamu juga bisa cek dengan cara lain. Seperti yang diedukasikan oleh Apple Support bahwa kamu juga bisa lakukan cara cek IMEI atau nomor seri pada bagian perangkat fisik atau yang terukir di bagian slot SIM Card iPhone. Berikut adalah daftar iPhone yang memiliki nomer IMEI di bagian SIM Card di antaranya adalah:

  • Series iPhone 13 (13 saja, 13 mini, Pro, Pro Max)
  • Series iPhone 12 (13 saja, 13 mini, Pro, Pro Max)
  • iPhone SE Gen 3
  • Seri iPhone SE Gen 2
  • iPhone 11 (11 saja, 11 Pro, 11 Pro Max)
  • Series iPhone X (X saja, XR, XS, XS Max)
  • iPhone 8 dan 8 Plus
  • Seri iPhone 7 dan 7 Plus
  • iPhone 6s dan 6s Plus

Mengapa cek IMEI itu penting?

Dengan nomor IMEI terdaftar, hal itu akan menghindarkan kamu dari masalah-masalah yang kemungkinan akan terjadi di kemudian hari. Seperti pemblokiran IMEI secara otomatis dari pemerintah, sinyal tiba-tiba hilang dan tidak berfungsi, dan lain-lain. Itulah mengapa penting untuk kamu tahu informasi IMEI terdaftar atau tidak sebelum membeli produk Apple. Namun jika sudah terlanjur membeli iPhone dengan IMEI tidak terdaftar, kamu bisa coba atasi dengan mendaftarkan IMEI ke pemerintahan secara resmi. Untuk tahu cara daftarnya, kamu bisa klik di sini.


Tags

cara cek IMEI iPhone, cek IMEI iPhone


Keranjang Saya0
There are no products in the cart!
Lanjutkan Belanja
0